Oleh: P. Adriyanto
*_”Kuduskanlah mereka dalam kebenaran. Firman-Mu adalah kebenaran”_*
*_Yohanes 17: 17_*
Firman Tuhan selalu siap untuk memberi jalan keluar tatkala kita menghadapi masalah dan krisis. Kita harus selalu bertindak sesuai dengan firman tersebut.
Banyak orang yang meyakini bahwa firman Tuhan itu benar, dan kita harus bertindak sesuai dengan firman tersebut. Dengan demikian kita akan mengundang Tuhan untuk ikut campur dalam kehidupan kita yang penuh dengan berbagai masalah yang kita hadapi.
Firman menimbulkan iman, kebenaran, hikmat, dan kekuatan kepada kita.
Firman membimbing kita dan merupakan cahaya bagi jalan hidup kita.
*_” Firman-Mu itu_ _pelita bagi kakiku dan terang bagi jalanku”_*
*_Mazmur 119:105_*
Firman Tuhan adalah kebenaran – baca :
1 Yohanes 4:4; Matius 6: 25~34; Ibrani 13: 5~6; Filipi 4:19; Matius 8:17 dan 1 Petrus 3:24.
Oleh sebab itu, kita harus selalu hidup berdasarkan kebenaran di dalam Yesus Kristus.
Amin.