HIDUP DARI FIRMAN ALLAH 

0
1146

 

Oleh: P. Adriyanto

 

*_”Manusia hidup bukan dari roti saja, tetapi dari setiap Firman yang keluar dari mulut Allah.”_*
*_Matius 4: 4_*

 

Setelah berpuasa 40 hari dan 40 malam lamanya, iblis datang mencobai Yesus. Bila engkau Anak Allah, jadikanlah batu-batu ini menjadi roti.
*_”Yesus menjawab : ” Ada tertulis: manusia hidup bukan dari roti saja, tetapi dari setiap firman yang keluar dari mulut Allah”_*

Banyak orang yang dalam hidupnya hanya mengejar roti/kebutuhan jasmani saja, bahkan walaupun sudah mencukupi, tapi tetap bekerja keras (workalholic), kurang beristirahat dan sama sekali melupakan kebutuhan rohani mereka.

Waspadalah terhadap iblis yang selalu menggunakan uang untuk menjerumuskan kita. Banyak orang yang hidupnya hanya mengejar harta dan popularitas (terutama selebriti), tapi karena hidupnya terasa kosong,hampa dan bosan, maka mereka akhirnya bunuh diri.

Kita perlu memenuhi kebutuhan jasmani dan rohani kita secara seimbang. Sebagai pengikut Kristus, kita juga harus menyediakan waktu yang cukup setiap hari untuk membaca firman Tuhan.
Kita harus selalu ingat bahwa firman Allah juga sangat penting bagi kehidupan kita.
*_” ¹ Perhatikanlah perkataan yang ku peringatkan kepadamu pada hari ini, . . .sebab perkatan ini bukanlah hampa bagimu, tetapi itulah hidupmu. . .”_*
*_Ulangan 32:46~47_*

*_” ² Perkataan-perkataan yang Kukatakan kepadamu, adalah roti dan hidup.”_*
*_Yohanes 6:63_*

Firman dituliskan untuk kepentingan kita dan kita harus berpegang pada firman.
*_” ¹ Telah ditulis untuk menjadi pelajaran bagi kita supaya kita teguh berpegang pada pengharapan oleh ketekunan dan penghiburan dari Kitab Suci.”_*
*_Roma 15:4_*

*_” ² Hendaklah engkau mengasihi Tuhan, Allahmu dan melakukan dengan setia kewajibanmu terhadap Dia dengan senantiasa berpegang pada segala ketetapan-Nya, peraturan-Nya dan perintah-Nya.”_*
*_Ulangan 11:1_*

Mentaati dan berpegang pada firman membuktikan bahwa kita mengenal dan mengasihi Yesus.
*_”Jikalau kamu tetap dalam firman-Ku, kamu benar-benar adalah murid-Ku.”_*
*_Yohanes 8:31_*

Firman memberi iman, kebenaran, hikmat kekuatan,dan hidup kepada kita.
Amin.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here