Komando Moeldoko Jatim Gelar “Perayaan Natal untuk Anak-anak Bersama Bpk. Moeldoko” di Kediri.

0
1199

 

Komando Moeldoko Jatim Gelar “Perayaan Natal untuk Anak-anak Bersama Bpk. Moeldoko” di Kediri.

 

Kediri, Cendekiawanprotestan.com

 

Makna Natal di bulan Desember 2021, semakin dirasakan dengan kehadiran anak-anak disabilitas serta anak-anak Yatim di Panti Asuhan Bhakti Luhur, Pohsarang Kediri , Minggu 5 Desember 2021 mengikuti acara Natal, Kedatangan Tuhan Yesus ke dunia untuk menyelamatkan umat manusia.

Dengan tetap menjaga protokol kesehatan, acara Natal anak bersama Bpk Moeldoko yang dirayakan pada hari ini, di bukit Pohsarang Kediri dihadiri oleh anak-anak, suster, pendeta, tokoh lintas agama, dan masyarakat serta rekan-rekan Komando Moeldoko Jatim.

Sangat ramai dan seru. Terpancar dari keceriaan anak-anak yang hadir dalam mengikuti acara Natal dihari ini.

Rangkain acara Natal anak bersama Bpk Moeldoko di Pohsarang Kediri memberikan makna Cinta Kasih dan persaudaraan yang tidak terbatas.

 

Adapun tema Natal anak bersama Bpk Moeldoko adalah Cinta Kasih Kristus yang menggerakan persaudaraan.

Acara Natal anak semakin seru dan ramai dengan kehadiran Santa Claus pada acàra game Natal. Acara ini untuk mendapatkan doorprize dan hadiah yang menarik untuk anak-anak.

Sangat senang melihat wajah ceria dan gembira anak-anak yang senang mendapatkan hadiah Natal .

Ucapan terima kasih kepada Bpk Moeldoko terucap dari para suster, anak-anak dan semua undangan yang hadir.

Terima kasih Bpk Moeldoko, melalui relawan Komando Moeldoko Jawa Timur, arahan Bpk George Kuahaty dan korlap Bpk Ari Keliduan yang telah memberkati anak- anak disabilitas dan Yatim di Kediri Jatim

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here